Hey Beliebers dan ELF ! Ini blog khusus untuk kalian para ELF dan Beliebers
Hey Beliebers and ELF ! :)
Disini blog nya Beliebers dan ELF, disini aku akan nge share info-info tentang Suju dan Justin .
Hope u like it ^^
Hope u like it ^^
Senin, 31 Desember 2012
10 Berita K-Pop Paling Heboh selama 2012
1. Demam Gangnam Style di Seluruh Dunia
Fenomena K-pop sebelumnya hanya dirasakan beberapa negara, namun tiba-tiba saja seluruh dunia menyanyikan "Gangnam Style". Sebagai penyanyi yang melantunkannya, PSY juga terkenal ke seluruh dunia. Video musik "Gangnam Style" pun menjadi satu-satunya video yang ditonton 1 miliar kali di YouTube.
Berbagai kalangan mulai dari politisi hingga bintang Hollywood keranjingan dengan tarian kuda "Gangnam Style". Berkat itu PSY bisa manggung di acara musik bergengsi, konser Madonna dan prestasi dunia lainnya. "Gangnam Style" pun diparodikan dengan banyak versi.
2. Hwayoung Dikeluarkan dari T-Ara
T-Ara membuat kehebohan saat tiba-tiba mengumumkan Hwayoung keluar dari grup. Berbagai spekulasi mewarnai keputusan tersebut mulai dari penolakan netizen dan isu bullying. Aktivitas T-ara pun sempat berhenti untuk meredam kontroversi yang ada.
Core Contents Media mendepak Hwayoung karena sejumlah sikapnya yang dianggap tidak profesional, hingga adanya komplain dari para staf. Hwayoung sendiri pasrah dengan keputusan agensi walau merasa keputusan tersebut tidak adil baginya. Kini Hwayoung akan melanjutkan karirnya di bidang akting.
3. Nichkhun Nabrak Motor Akibat Mabuk
Nichkhun harus menjalani pemeriksaan polisi dan dikenai sanksi akibat kecelakaan lalu lintas. Insiden tersebut terjadi pada 24 Juli lalu akibat Nichkhun mabuk. Member 2PM ini harus membayar denda sebesar 4 juta won (sekitar Rp 33 juta).
Pada 31 Juli, Nichkhun dan pengendara motor yang terlibat dalam kecelakaan sudah sepakat berdamai. Nichkhun sempat menghilang dari dunia hiburan akibat kasus ini dan melakukan comeback melalui acara sosial MBC, "KOICA's Dream". Ia juga menjadi sukarelawan di tempat penampungan Buddha khusus untuk anak-anak berkebutuhan khusus di kawasan distrik Seongbuk, Seoul.
4. Hyun Bin Keluar Wajib Militer
Salah satu selebriti yang paling dinantikan keluar wajib militer adalah Hyun Bin. Penampilan terakhirnya di serial "Secret Garden" membekas di hati pemirsa di berbagai negara. Tak heran, ratusan fans dan media menyambutnya keluar dari kamp militer pada 6 Desember 2012.
Dalam acara penyambutan sederhana itu Hyun Bin juga mengungkapkan keinginannya untuk segera kembali berakting. Agensinya telah mengkonfirmasi ia kan comeback akting di layar kaca pada pertengahan 2013. Hyun Bin memilih menunda kemunculannya karena menunggu rambut tumbuh panjang.
5. Leeteuk SuJu Masuk Wajib Militer
Dalam dunia hiburan Korea wajib militer menjadi bahan perbincangan apalagi jika berasal dari grup idol. Leeteuk pun akhirnya mulai masuk wamil pada 30 Oktober. Ia diantarkan oleh member Super Junior lainnya dan dilepas oleh fans.
Selama menjalani pelatihan dasar Leeteuk mendapat prestasi karena kemampuan menembaknya yang sempurna. Untuk selanjutnya ia ditugaskan sebagai humas untuk Tentara Nasional. Leetuk akan membintangi musikal "The Promise" pada Januari 2013 untuk peringatan kemerdekaan Korea.
6. Pernikahan Haha dan Byul
Haha menjadi perhatian saat mengumumkan dirinya akan menikahi Byul. Mereka telah mendaftarkan pernikahan di catatan sipil lebih dulu dan sudah tinggal bareng sebelum menikah. Akhirnya mereka menggelar resepsi pernikahan pada 30 November dengan dihadiri undangan para selebriti.
Setelah mengumumkan rencana pernikahan, Haha dan Byul sangat terbuka membicarkan hubungan mereka. Keduanya juga mempublikasikan foto pre-wedding dan Byul membuat lagu kolaborasi untuk pernikahannya. Seringnya bahasan pernikahan tersebut sempat dikritik netizen karena dianggap berlebihan.
7. Skandal Foto Mesra IU dan Eunhyuk
Tanpa pernah terdengar isu bersama tiba-tiba saja beredar foto mesra IU dan Eunhyuk Super Junior. Hal ini pun langsung menghebokan dunia hiburan dan membuat IU membatasi diri tampil di publik. Namun IU tetap muncul sebagai host acara "2012 Love Share Concert" sehari setelah skandal beredar.
Foto mesra tersebut tersebar karena IU tidak sengaja melakukan kesalahan saat mengakses Twitter-nya. Foto itu dipotret saat mereka duduk bareng di sofa ketika Eunhyuk menjenguk IU yang sakit. Pihak agensi IU menjelaskan bahwa antara IU dan Eunhyuk hanya sebatas hubungan junior-senior.
8.Seungri Big Bang Tersandung Skandal Seks
Seungri sempat tersandung skandal seks di Jepang saat fotonya tidur dipublikasikan Friday. Artikel itu berjudul "Foto ranjang grup idola Hallyu Seungri Big Bang bocor". Tabloid gosip ini mengabarkan foto itu diambil dari keterangan seorang wanita yang mengaku telah tidur bersama personil grup idola.
Meski menghebohkan dunia musik, namun skandal itu tidak mmembuat saham YG Entertainment jeblok dan Seungri tetap membintangi serial Jepang "The Files of Young Kindaichi: Hong Kong Kowloon Treasure Murder Case". Netizen sendiri yakin foto tersebut hanya manipulasi. Taeyang sempat mengaku member Big Bang lainnya telah menegur Seungri agar masalah ini tidak akan terjadi lagi.
9. Selesainya Gugatan Hukum JYJ vs SM Entertainment
Pada 2009 lalu TVXQ mengalami perpecahan saat Xiah Junsu, Micky Yoochun dan Hero Jaejoong mengajukan gugatan hukum pada agensinya. Selama tiga tahun mereka bertiga dan SM Entertainment sibuk saling ajukan banding di pengadilan. Akhirnya pada 2012 kedua belah pihak mencapai kesepakatan bersama
Pada 28 November SM dan member JYJ itu menandatangani kesepakatan untuk tidak saling mengintervensi kegiatan satu sama lain. Dengan ini TVXQ resmi hanya memiliki member U-Know Yunho dan Max Changmin. Kini Jaejoong, Junsu dan Yoochun memiliki kesempatan lebih besar untuk tampil di televisi sebagai grup JYJ dengan berakhirnya kasus ini.
10. Sunye Wonder Girls Umumkan Pernikahan
Sunye Wonder Girls mengejutkan publik saat tiba-tiba mengumumkan rencana pernikahannya pada 26 Januari. Keputusan Sunye tersebut mendapat pujian dari publik. Sunye menjadi idol pertama yang berani memutuskan untuk menikah saat masih berkarir dengan grupnya.
Pengumuman yang terkesan mendadak tersebut membuat Sunye diterpa isu hamil duluan, namun JYP Entertainment telah membantahnya. Rumor kembalinya Sunmi ke Wonder Girls juga menyeruak karena Sunye mengaku sementara waktu akan fokus ke keluarga setelah menikah nanti. Sedangkan member lainnya akan berkonsentrasi pada kegiatan individu seperti akting, produser, album solo dan kegiatan siaran lainnya.
Copas?? sertakan nama blog ini
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar